Opini

Bercanda berujung Maut, salah Siapa?

291
×

Bercanda berujung Maut, salah Siapa?

Sebarkan artikel ini

Oleh: Winnarti Amd.AFM

Generasi gen z hari ini sangat memprihatikan, ditengah kecanggihan ilmu dan teknologi justru melakukan hal-hal yang jauh dari kata bermanfaat, alih-alih inovatif dan kreatif justru yang terlihat adalah konyol.

Fajar Nugroho siswa SMA negeri 1 Cawas Kabupaten Klaten, yang diketahui sebagai ketua OSIS itu meninggal dunia usai diceburkan ke kolam oleh teman-temannya saat merayakan ulang tahun Senin (08/07/2024) Kompas.TV
Peristiwa ini jelas sangat disayangkan, sikap bercanda yang pada akhirnya berujung maut. Merayakan ulang tahun dengan kejutan menjadi tren bagi remaja, bisa jadi merupakan bentuk eksistensi diri.

Eksistensi diri ini ada pada setiap manusia yaitu berupa naluri ( gorizah baqo), naluri ingin terlihat hebat, terkenal, eksis dan populer. Ini wajar dan perlu pengelolaan khusus terkait naluri ini bagaimana cara pemenuhan nya.
Disisi lain prilaku remaja seringkali sepontan tanpa disertai pemikiran mendalam karena ketidak pahaman terhadap kaidah berpikir dan beramal serta adanya pertanggung jawaban atas setiap perbuatan.

Demikian pula abainya atas resiko yang mungkin terjadi. Sering kali perbuatan dilakukan sekedar untuk bersenang- senang, seru seruan, happy fun, dan iseng iseng aja, jauh dari perbuatan produktif.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *