Nusantaranews.net, Payakumbuh – Anak Nagori dan masyarakat Koto Nan Ompek menyatakan siap memenangkan pasangan calon (Paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Payakumbuh Almaisyar-Joni Hendri untuk menjadi Walikota-Wakil Walikota Payakumbuh periode 2025-2030.
Dukungan itu disampaikan Ketua KAN Koto Nan Ompek, YE. Dt. Penghulu Rajo Nan Hitam serta N. Dt. Asa Rajo membacakan deklarasi dukungan, Sabtu siang (16/11/2024) di depan Balai Adat Balai Nan Duo, Nagori Koto Nan IV Kota Payakumbuh.
“Kami mengajak kita semua datang berbondong-bondong ke TPS pada 27 November 2024 mendatang, untuk memilih pasangan Almaisyar-Joni Hendri nomor urut 2. Mari kita menangkan pasangan calon wali kota dan calon wakil wali kota ini pada pilkada 2024,” ujarnya.
Sementara itu, paslon Almaisyar-Joni Hendri merasa terharu dan bangga dengan dukungan yang diberikan anak nagori dan masyarakat Koto Nan IV. Ketika terpilih menjadi Walikota dan Wakil Walikota pasangan ini berjanji tidak kan menyia-nyiakan dukungan yang diberikan.
“Terima kasih atas dukungan yang diberikan kepada kami. Kami sungguh terharu dengan pernyataan dukungan yang dibacakan Bapak Dt. Asa Rajo didampingi Bapak Ketua KAN Dt. Penghulu Rajo Nan Hitam, niniak mamak, bundo kanduang, unsur pemuda dan masyaraakat, serta Partai Pendukung,” ujar Almaisyar dalam sambutannya.